Seminar Daring 3: Strategi Platform Digital Membangkitkan Bangga Buatan Indonesia

  • 3 tahun yang lalu
Pentingnya mendorong UMKM go digital, tak lepas dari perkembangan teknologi internet serta imbauan social distancing selama pandemi yang menuntut perdagangan online menjadi cara paling efektif bertahan dan meraih penjualan maksimal ke depannya.

Bank Indonesia mendukung digitalisasi pembayaran UMKM dengan meluncurkan QR Code Indonesia Standard. Hingga Agustus 2020, sudah ada 4,3 juta merchant UMKM yang menggunakan QR Code tersebut. Bank Indonesia berpendapat perlunya sinergi antar Kementerian dan Lembaga agar bisa menggebrak dan membuka pasar-pasar UMKM Indonesia ke seluruh dunia.

Berkenaan itu, dompet digital seperti DANA pun turut ambil bagian. DANA bahkan telah melakukan berbagai strategi seperti memberikan fasilitas akun bisnis, serta melalukan promosi usaha kepada pelaku UMKM. Termasuk, mendukung program QRIS yang juga dikembangkan oleh Bank Indonesia (BI) bisa makin dikenal oleh pelaku usaha dan masyarakat.

Melalui fitur yang disediakan DANA, pedagang bisa menerima pembayaran dari e-money ataupun e-wallet. Tak hanya itu, pedagang juga dapat mencairkan uang yang telah di terima saat itu juga. Pembayaran DANA pun, dapat dilakukan melalui link Whatsapp ataupun Instagram.


Sesi Seminar Daring 3

Pembicara:
1. Filianingsih Hendarta - Kepala Departemen Kebijakan Sistem Pembayaran Bank Indonesia
2. Semual Abrijani Pangerapan - Dirjen Aptika Kementerian dan Informatika, Kominfo
3. Vincent Iswara - Direktur Utama DANA Indonesia

======================================================

Mulai Sekarang #KalauBicaraPakaiData
#BanggaBuatanIndonesia
#SemuanyaAdaDisini

Pantau dan Subscribe Katadata Indonesia.

Official Website : https://katadata.co.id/
Youtube : https://www.youtube.com/c/KatadataIndonesia
Instagram : https://www.instagram.com/katadatacoid
Facebook : https://www.facebook.com/katadatacoid/
Twitter : https://twitter.com/katadatacoid

======================================================

Dianjurkan