Mau Salat ke Masjid, Terduga Teroris di Deli Serdang Diringkus Densus 88, Senjata Rakitan Diamankan

  • 3 tahun yang lalu
TRIBUN-VIDEO.COM - Terduga teroris di wilayah Percut Sei Tuan, Deli Serdang, Sumatera Utara ditangkap oleh Tim Densus 88 Mabes Polri pada Jumat (2/7/2021).

Seorang pria berhasil diamankan saat sedang menuju ke masjid tak jauh dari rumahnya saat hendak sjalat zuhur ke masjid.

Petugas pun berhasil mengamankan barang bukti berupa senjata api rakitan.

Dilansir Tribun-Medan.com, Seorang pria terduga teroris diketahui berinisial BN.

Hal itu dibenarkan oleh Kepala Dusun 10, Desa Bandar Klippa, Kecamatan Percut Sei Tuan, Hamzah.

Saat dikonfirmasi, Hamzah menyebut, terduga teroris berinisial BN ditangkap sekira pukul 13.00 WIB.

BN diamankan Tim Densus 88 Anti Teror Mabes Polri di depan gang saat hendak masuk ke masjid untuk melaksanakan shalat zuhur.

"Ditangkapnya di depan Gang itu. Pas mau ke masjid yang lewat pajak sebelah kiri masuk ke dalam," Kata Hamzah, saat diwawancarai. Jumat (2/7/2021).

BN pun disebut tak melakukan perlawanan saat diamankan petugas.

Terduga teroris itu pun diketahui langsung dibawa petugas.

Rumah BN pun langsung diperiksa.

Dari hasil pemeriksaan yang dilakukan, petugas menemukan benda panjang berupa senjata api rakitan.

"Nangkap dulu baru geledah rumah. Disampingnya itu senjata itu. Ditanam ke tanah."

Selain itu, motor terduga pelaku juga ikut diamankan.

"Kereta Supra itu dibawa. Soalnya gak ada nampak lagi," ucapnya.

Sebelumnya diinformasikan, Tim Densus 88 juga sempat menangkap terduga teroris berinisial B (70) di Gang Pinang, Jalan Gambir, Desa Bandar Klippa, Kecamatan Percut Sei Tuan, Deli Serdang pada Kamis (1/7/2021). (*)

Artikel ini telah tayang di Tribun-Medan.com dengan judul TERDUGA Teroris di Deli Serdang Ditangkap di Depan Gang saat Mau Sholat Zuhur ke Masjid, https://medan.tribunnews.com/2021/07/02/terduga-teroris-di-deli-serdang-ditangkap-di-depan-gang-saat-mau-sholat-zuhur-ke-masjid?page=all.
Penulis: Fredy Santoso | Editor: Randy P.F Hutagaol

Dianjurkan