Kewalahan, RS Kariadi Semarang Terima Sukarelawan untuk Tangani Covid-19

  • 3 tahun yang lalu
SEMARANG, KOMPAS.TV - Tenaga kesehatan di Rumah Sakit Umum Pusat (RSUP) dr. Kariadi Semarang, Jawa Tengah, mulai kewalahan menghadapi lonjakan kasus positif Covid-19.

Pihak rumah sakit pun membuka penerimaan sukarelawan untuk penanganan Covid-19.

Sebab, pasien bergejala berat membutuhkan penanganan intensif dari tenaga kesehatan.

Sementara tenaga kesehatan juga dibutuhkan bagi pasien lainnya.

Saat ini tingkat keterisian tempat tidur bagi pasien Covid-19 di RSUP Kariadi Semarang mencapai 91 persen.