Wali Kota Hendi Dukung Semarang Lokal Market

KuasaKata TV
KuasaKata TV
0 followers
3 years ago
Semarang Lokal Market yang menjadi wadah kreasi bagi anak muda Semarang, menjadi salah satu upaya dalam meningkatkan geliat ekonomi kreatif, Wali Kota Semarang Hendrar Prihadi meminta agar event ini dapat rutin digelar, terlebih dalam memamerkan dan memasarkan brand lokal Semarang

Rabu sore Wali Kota Semarang Hendrar Prihadi meninjau langsung event Semarang Lokal Market yang diselenggarakan di Atrium Mall lantai 1 MG. Setos Semarang, even ini merupakan wadah kreasi bagi anak muda Semarang, Hendi meminta agar lokal market dapat rutin digelar sehingga mereka dapat melihatkan hasil kreasi dan memasarkan karyanya

Terkait dengan brand lokal yang ada di Semarang, Hendi mensupport penuh karya lokal anak muda semarang dan dengan adanya semarang lokal market ini diharapkan brand Semarang dapat naik kelas sehingga akan berdampak dalam peningkatan ekonomi Semarang

Sementara itu founder Makarya Anantio seto mengatakan event Semarang Lokal Market akan menjadi market place offline pertama di Semarang

Acara tersebut ada 68 stand dan event ini telah berlangsung sejak 3 Mei hingga 9 Mei 2021 yang dibuka jam 3 sore hingga jam 11 malam

Recommended