Warga Gelar Pemilihan Ketua RT dengan Terapkan Protokol Kesehatan Atas Dasar Kepatuhan

  • 3 tahun yang lalu
BANJARMASIN, KOMPAS.TV - Warga Jalan Batu Benawa Kelurahan Teluk Dalam, Kota Banjarmasin, Kalimantan Selatan, menggelar pemilihan Ketua Rukun Tetangga (RT) dengan tetap menerapkan protokol kesehatan pada jumat malam (5/3/2021).

Pemilihan pengurus Rt tahun ini berbeda dari 5 tahun sebelumnya, dalam pemilihan kali ini mengharuskan panitia menyiapkan beberapa aturan baru.

Seperti menyiapkan tempat cuci tangan serta memberikan jarak 1 meter antar kursi.

Kasus covid-19 di Banjarmasin masih menunjukan angka kasus yang tinggi yang mengharuskan segala kegiatan warga wajib menerapkan protokol kesehatan.

"itu arahan lurah, lurah itu dari wali kota, bisa kita laksanakan kegiatan RT tapi kalau mengumpulkan orang banyak kita harus menerapkan protokol kesehatan," terang Nusirwan Ifani, Ketua P3RT Jalan Batu Benawa.

Sebanyak 109 kepala keluarga yang melakukan pemilihan diwajibkan untuk mencuci tangan sebelum memasuki area pemilihan.

Setelah selesai diminta untuk meninggalkan area untuk menghindari kerumunan.

Kepatuhan warga untuk menerapkan protokol kesehatan harusnya menjadi contoh bagi semua kalangan untuk membantu memutus mata rantai penyebaran covid-19.