Inspirasi Anak Muda, Berawal Hobi, Sekarang Jadi Make Up Artis Profesional

  • 3 tahun yang lalu
Denpasar, KOMPASTV - Seperti inilah aplikasi make up ata riasan karyasara kania, usia 19 tahun.



Ketertarikannya pada dunia make up sudah terlihat sejak kecil , dimulai saat memainkan alat make up milik ibunya / hingga akhirnya memberanikan diri untuk belajar merias wajah dengan make up artist profesional saat usianya sudah menginjak 17 tahun .



Berkat ketelatenannya dan keseriusannya dalam menekuni hobinya / kini ia pun telah menjadi seorang make up artist profesional .



Selain untuk kepentingan pribadi , peluang bisnis untuk menjadi make up artist baginya sangat menjanjikan , dan akhirnya hal ini pun menjadi pintu rejeki.



Menjadi make up artist profesional tidaklah mudah . bagi sara , memanajemen waktu adalah hal yang paling sulit , karena saat ini ia masih duduk di bangku perkuliahan. Ia pun harus extra sabar menanggapi klien-kliennya yang memiliki karakter berbeda-beda.



Pengguna jasa make up artist mengatakan , hal yang paling utama dari sebuah riasan adalah permintaan dari sang pemilik wajah . Anak pertama ini pun mampu memoleskan kuasnya sesuai dengan apa yang diinginkan klien , hingga menjadi cantik.



Semangat remaja ini untuk terus belajar , dan berinovasi dapat menjadi motivasi bagi remaja sebaya, menjadi remaja kreatif yang dari hobi hingga menghasilkan peluang bisnis tentu patut untuk dicontoh.

#makeupartis #inspirasianakmuda #seni

Dianjurkan