Didiagnosis Polio Sejak Umur Satu Tahun, Seorang Anak di Sorong Belum Pernah Sekolah Formal

  • 3 tahun yang lalu
SORONG, KOMPAS.TV - Ferderika Minance Tamartabakore belum pernah sekalipun mendapatkan pendidikan di sekolah formal.

Lantaran, ia sejak berusia 1 tahun didiagnosis polio sehingga sulit untuk melakukan aktivitas normal seperti teman-teman seusianya.

Indonesia sebenarnya telah memasukkan imunisasi polio sebagai imunisasi wajib yang harus dilakukan oleh seluruh warganya.

Bahkan Indonesia pada tahun 2014 pernah mendapatkan setifikat bebas polio dari Badan Kesehatan Dunia, WHO.

Namun kenyataannya masih ditemukan ada anak yang menderita polio di Sorong, Papua Barat.

Menurut sang ibu, Ferderika Minance Tamartabakore didiagnosis polio semenjak berusia satu tahun, sang ibu sempat merawat Federika dengan pengobatan yang layak.

Namun akhirnya terhenti karena keterbatasan biaya.

Hingga akhirnya Ferderika hanya diberi perawatan dengan obat herbal dan belum ada bantuan dari pihak Pemerintah setempat untuk penanganan Federika.

Sayangnya, selain kurangnya pemahaman mengenai kesehatan dan imunisasi, di masa pandemi covid-19 Federika dan keluarganya juga belum mendapatkan edukasi yang tepat mengenai protokol kesehatan.



Dianjurkan