Ganjar Wanti-wanti Korupsi Bansos di Jawa Tengah

  • 3 tahun yang lalu
SEMARANG, KOMPAS.TV Imbas dari diungkapnya praktik korupsi dana bantuan sosial yang kini menjerat Mensos Juliari.

Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo meminta kepada masyarakat ikut memonitor bansos di masa Covid-19 di Jawa Tengah.

"Jangan sampai ada di Jawa Tengah. Maka mulai kepada masyarakat untuk melaporkan," kata Ganjar, Senin (7/12/2020).

Ganjar akan menindak tegas, apabila ditemukan indikasi tindak pidana korupsi di wilayahnya.

"Kasih data ke saya. Saya juga minta laporan masyarakat adakah pejabat, wabil khusus dari Pemprov ( Jateng) yang minta duit? Laporkan ke saya sekarang. Ini saya umumkan resmi," tegasnya.

Lingkungan Pemprov Jateng terkait penyaluran dana Bansos juga sudah diwanti-wanti Ganjar.

"Setiap kita ingin membelanjakan, inspektorat itu punya pintu terakhir untuk me-review dan mengecek satu persatu. Makanya, kalau ada yang mungut-mungut, tolong sampaikan ke saya," jelasnya.

Dianjurkan