[FULL] Presiden Jokowi Sampaikan Perkembangan Kasus Covid-19 di Indonesia

  • 4 tahun yang lalu
JAKARTA, KOMPAS.TV Presiden Joko Widodo sampaikan bagaimana perkembangan kasus covid-19 di Indonesia pada sidang Kabinet Paripurna.

Jokowi menyebut tingkat kesembuhan pasien covid-19 di Indonesia semakin membaik angkanya yaitu 82,4%. Rata-rata dunia 72%, dengan ini angka kesembuhan pasien covid-19 di Indonesia sudah baik, tetapi Presiden Jokowi tetap mengimbau untuk lebih di perbaiki lagi agar tingkat kesembuhan lebih baik lagi.

Selain angka kesembuhan pasien, Jokowi juga menyebut angka kematian pasien covid-19 masih di atas rata-rata dunia yaitu 3,38% sedangkan rata-rata dunia 2,5%.

Presiden Jokowi juga mengimbau untuk masyarakat Indonesia agar berhati-hati karena di Eropa sudah ada gelombang ke-2 covid-19 yang kenaikan penyebarannya sangat tinggi sekali.

Presiden Jokowi juga mengingatkan tentang kuartal IV yaitu kuartal terakhir. Presiden Jokowi berharap untuk kuartal terakhir ini realisasi belanja harus berada pada titik yang paling maksimal.

Sedangkan Jokowi sebut di kuartal III lebih baik dari pada negara lain "Di kuartal ke 3 ini, kita juga akan diumumpak oleh BPS dan masih berada di minus 3. Jika dibandingkan negara lain ini jauh lebih baik, tapi patut kita berikan tekanan untuk kuartal IV." Ujar Jokowi.

Dianjurkan