3 Anggota KAMI Ditangkap Polisi, Diduga sebagai Dalang Kerusuhan Demo Penolakan UU Cipta Kerja

  • 4 tahun yang lalu
KOMPAS.TV - Kepolisian Daerah Sumatera Utara menangkap 3 orang anggota KAMI.

Ketiganya diduga menjadi dalang kerusuhan dalam unjuk rasa menolak Undang-Undang Cipta Kerja dan menyusun skema penjarahan.

Inilah video amatir penangkapan seorang pria yang diduga anggota Koalisi Aksi Menyelamatkan Indonesia (KAMI) di Kota Medan, Sumatera Utara.

Selain pria ini, terdapat dua orang lainnya, yang juga ditangkap pihak kepolisian.

Ketiganya ditangkap, berkaitan dengan unjuk rasa menolak Undang-Undang Cipta Kerja, yang berakhir dengan kerusuhan di sejumlah titik di Kota Medan, pada 8 Oktober lalu.

Kapolda Sumatera Utara, Irjen Martuani Sormin menyebut, ketiganya bahkan sempat menyusun skema penjarahan ketika kerusuhan terjadi.


Dianjurkan