Pemakaman Jasad Covid-19 Di Hari Kemerdekaan

  • 4 tahun yang lalu
SAMARINDA, KOMPAS.TV - Setiap hari korban berjatuhan akibat pendemi covid-19, bahkan dimalam hari jadi republik Indonesia yang ke-57 tahun, tim satgas covid-19 Samarinda kembali memakamkan 2 jasad berstatus probable covid-19.

Tepat tanggal 17 agustus 2020 dini hari, tim satgas menjemput 2 jasad berstatus probable covid-19 di rumah sakit Moies dan rumah sakit Hermina Samarinda.
Diketahui 2 jasad tersebut berinisial A-S 67 tahun berjenis kelamin laki-laki ini dan A-R 38 tahun berjenis kelamin laki-laki.

Sebelumnya hasih rapit tes kedua jasad reaktif dan tes IFA positif, namun tes swab PCR masih dalam proses.

Untuk itu, tim satgas covid-19 Samarinda memakamkan jasad tersebut sesuai protokol covid-19 di pemakaman khusus Jalan Serayu Tanah Merah, Samarinda Utara.

Menurut keterangan korlap satgas covid Samarinda, Ifran kedua jasad ini merupakan jasad ke-27 dan 28 selama masa pandemi covid di Samarinda.

Pihaknya juga menghimbau agar masyarakat terus mentaati protokol kesehatan covid-19, demi memutus mata rantai penyebaran virus corona.

#PemakamanCovid#ProtokolKesehatan#PositifCovid-19

Dianjurkan