Aktivitas Gunung Sinabung Masih Tinggi, Warga Dilarang Masuki Zona Merah!

  • 4 tahun yang lalu
SUMATERA UTARA, KOMPAS.TV - Aktivitas Gunung Api Sinabung, yang berada Di Kabupaten Karo, Sumatera Utara, masih tinggi.

Pusat Vulkanologi Mitigasi Bencana Geologi, PVMBG, Gunung Api Sinabung menjelaskan, potensi erupsi masih sangat tinggi.

Gunung Api Sinabung di Kabupaten Karo, Sumatera Utara, masih diselimuti kabut tebal, Rabu (12/8/2020) siang.

Pusat Vulkanologi Mitigasi Bencana Geologi, PVMBG, Gunung Api Sinabung menjelaskan aktivitas erupsi sinabung memang mengalami penurunan.

Sejak Selasa (11/8/2020) kemarin, belum ada aktivitas erupsi yang terjadi. Meski demikian, aktivitas kegempaan dan embusan masih terus terjadi.

Ini menandakan potensi terjadinya erupsi juga masih cukup tinggi.

Kini Gunung Api Sinabung masih berstatus siaga level III.

Warga diimbau untuk tidak memasuki zona merah.

Dianjurkan