DPU Kab.Sukabumi Lakukan Pemerataan di Ruas Jalan Alternatif Cibadak-Nagrak

  • 4 tahun yang lalu
Dinas Pekerjaan Umum (DPU) Kabupaten Sukabumi melakukan pekerjaan perbaikan atau pemeliharaan jalan, di ruas alternatif Cibadak-Nagrak perlintasan rel kereta api Cibadak.
.
Kepala Dinas Pekerjaan Umum Kabupaten Sukabumi, Asep Japar, menuturkan, jalan alternatif Cibadak-Nagrak tersebut diperbaiki karena ada peninggian jalan rel kereta api, sehingga otomatis jalan tidak merata dan menghambat pengguna jalan yang melintas.
.
"Maka dari itu tadi malam kami mengantisipasi dengan melakukan pemerataan jalan, sehingga pengguna jalan tidak lagi terhambat," ujar pria yang akrab disapa Asjap ini kepada sukabumiupdate.com, Jumat (10/7/2020).
.
Panjang jalan yang diperbaiki itu, kata Asjap, sekitar 30 meter dan lebar 4,5 meter. Ini hanya sementara yang penting landai. "Kedepan jalan alternatif Cibadak-Nagrak akan dibeton," tandasnya.
.
Sementara itu Seksi Pemeliharan Jalan Dinas Pekerjaan Umum Kabupaten Sukabumi, Agus Hermawan, memohon maaf bagi para pengguna kendaraan yang melintas di ruas jalan alternatif Cibadak-Nagrak tadi malam terjadi kemacetan dan perjalanan tidak nyaman serta tergannggu.
.
"Mudah-mudahan dengan adanya pemerataan jalan ini membuat nyaman pengendara, perjalanan normal, dan dapat mengatasi kemacetan," singkatnya.
.
Redaktur: Garis Nurbogarullah
Video Editor: M Rifky F