Tengah Pandemi dan Lebaran, Banjir di Kota Samarinda Terus Meluas!

  • 4 tahun yang lalu
SAMARINDA, KOMPAS.TV - Banjir di Kota Samarinda, Kalimantan Timur terus meluas.

BPBD Samarinda saat ini masih melakukan evakuasi bagi warga yang akan mengungsi ke rumah kerabat.

BPBD Kota Samarinda pun telah menetapkan status siaga.

Tim siaga BPDB Kota Samarinda melakukan evakuasi warga yang ingin mengungsi.

Banjir yang terjadi sejak jumat kemarin kini semakin meninggi.

Terdata 1.300 lebih keluarga terdampak banjir.

Banjir ini terjadi karena hujan yang turun pada hari Jumat (22/5/2020) lalu dengan intensitas tinggi.

Ditambah pasang air sungai mahakan yang mencapai ketinggiaan dua meter.



Dianjurkan