Kasus Corona Jawa Timur Melonjak, Jadi Nomor 2 Terbanyak di Indonesia

  • 4 tahun yang lalu
SURABAYA, KOMPAS.TV - Provinsi Jawa Timur kini jadi wilayah terbanyak kedua di Indonesia dalam kasus positif virus corona atau Covid-19.

Ahli epidemiologi mengatakan bahwa lonjakan ini tak lepas dari masih banyaknya pergerakan serta aktivitas masyarakat kendati sudah ada Pembatasan Sosial Berskala Besar atau PSBB.

Persebaran kasus corona atau Covid-19 di Jawa Timur masih menunjukkan tren peningkatan.

Meski di sejumlah wilayah, seperti Surabaya Raya, pemerintah telah menetapkan PSBB, dalam peta sebaran corona nasional, Jawa Timur kini berada di posisi kedua kasus terbanyak menggeser posisi Jawa Barat.

Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa menjelaskan bahwa peningkatan kasus corona di Jawa Timur merupakan hasil tes cepat dan pelacakan.

Di samping terungkapnya beberapa klaster corona, masih tingginya kasus corona mendorong Pemerintah Provinsi Jawa Timur memperpanjang penerapan PSBB di Surabaya Raya hingga 25 Mei 2020 mendatang.