Tanya-Jawab Covid-19: Bagaimana Menghindari Virus Corona Jika Sering Beli Makanan Diluar?

  • 4 tahun yang lalu
JAKARTA, KOMPAS.TV - Dalam segmen tanya jawab covid-19, kali ini kami menghadirkan Dokter Gunterus Evans, dokter Spesialis THT, via sambungan skype, untuk menjawab pertanyaan-pertanyaan anda seputar virus Corona.

Jika kita masih sering membeli makanan diluar, cara yang bisa kita lakukan untuk menghindari virus corona adalah dengan membersihkan atau menyemprotkan disinfektan ke bungkus makanan.

Apabila masih belum yakin, makanan yang kita beli bisa dipanaskan terlebih dahulu sebelum di konsumsi.

Dalam dua segmen ke depan, pertanyaan bisa anda sampaikan melalui media sosial instagram @sapaindonesia_kompastv dan @kompastv, dan juga melalui line telp di nomor telp 021-5366-0500.



Dianjurkan