Penerapan Social Distance Jika Hendak Antre Bikin SIM di Daan Mogot, Jakarta

  • 4 tahun yang lalu
JAKARTA, KOMPAS.TV - Untuk mencegah penyebaran corona, pihak Satuan Pelaksana Administrasi SIM, Daan Mogot, Jakarta Barat, mulai menerapkan kebijakan social distance atau pembatasan interaksi antara para calon peserta pembuatan SIM .

Selain itu, petugas juga rutin melakukan penyemprotan cairan disinfektan di sejumlah area.

Penerapan Social Distance atau pembatasan interaksi mulai diterapkan di pintu masuk dengan memberikan batas antrian antar calon peserta pembuat SIM dan pengecekan suhu tubuh.

Tidak hanya dipintu masuk, di dalam gedung petugas memberikan tanda silang diantara bangku calon peserta untuk dikosongkan, sehingga antar calon peserta tidak saling berdekatan.

Selain itu, petugas juga menyemprotkan cairan disinfektan di sekitar area dan juga fasilitas di satpas SIM sebagai antisipasi penyebaran corona.