Presiden Joko Widodo Rapat Sistem Persenjataan

  • 4 tahun yang lalu
SURABAYA, KOMPAS.TV - Presiden Joko Widodo menggelar rapat kerja membahas alat utama sistem persenjataan atau alutsista, di Pt Pal, Surabaya, Jawa Timur.

Rapat dihadiri sejumlah menteri termasuk menteri BUMN, dan Menko Maritim, serta Kepala Polri.

Sebelum rapat dimulai, presiden jokowi sempat masuk ke dalam kapal selam buatan PT Pal, Alugoro empat nol lima.

Ini adalah kapal selam kerja sama dengan Korea Selatan.

Rapat kerja di PT Pal, membahas alat utama sistem persenjataan atau alutsista.

Selain menteri pertahanan Prabowo Subianto, rapat juga dihadiri menko kemaritiman luhut pandjaitan, dan menteri BUMN Erick Thohir.

Menurut Jokowi, Menteri Pertahanan Prabowo Subianto sudah melakukan penjajakan untuk pembelian alutsista dengan sejumlah negara.

Tak hanya Prancis, ada juga Korea Selatan serta negara-negara di Eropa Timur.

Mantan gubernur DKI Jakarta itu mengaku akan segera memutuskan pembelian alutsista setelah melakukan rapat terbatas bersama Prabowo dan jajaran terkait pada pekan depan.