Pesawat Garuda Indonesia Nyaris Bertabrakan di Lintasan Bandara

  • 4 tahun yang lalu
Dua pesawat Garuda Indonesia nyaris bertabrakan di lintasan yang sama di Bandara Soekarno Hatta, Tangerang, Banten. Pihak otoritas bandara menyatakan, diduga pilot salah satu pesawat salah menerjemahkan instruksi petugas bandara.



Pesawat Garuda dengan nomor penerbangan GA 649 yang baru mendarat dari Ternate, harusnya berbelok ke jalur NP1 tapi justru menuju ke jalur NP2. Hal ini membuat pesawat GA 649 berhadapan dengan pesawat Garuda GA 246 dengan rute Jakarta- Banyuwangi. Atas kejadian tersebut, pihak otoritas bandara pun melakukan investigasi.
Pesawat Garuda Indonesia Nyaris Bertabrakan di Lintasan Bandara

Dianjurkan