Tak Berizin, Pabrik Kayu Olahan di Probolinggo Disegel Satpol PP

  • 5 tahun yang lalu
Sebuah pabrik pengolahan kayu bernama PT Mandiri Jaya Sukses Indo di Desa Pajurangan, Kecamatan Gending ditutup paksa pemerintah kabupaten dan Satpol PP Probolinggo karena ilegal. Padahal pabrik sudah beroperasi sekitar setahun dan memproduksi kayu lapis dan tripleks.

Saat penyegelan dan penutupan paksa tim gabungan tidak menemukan pemilik pabrik hanya ada sejumlah pekerja yang kemudian digiring untuk diperiksa. Selama ini produk kayu lapis dan tripleks PT Mandiri Jaya Sukses Indo dijual di wilayah Jawa Timur, Jakarta, Bali dan Nusa Tenggara Timur.

Pemkab Probolinggo mengancam akan menutup permanen pabrik jika pemilik tidak bisa dan mengurus perizinan sesuai peraturan yang ada dalam waktu tertentu.

#PabrikKayuOlahan #Probolinggo #PabrikDisegel