Pagi-Pagi, Jokowi Blusakan Pasar Minggu

  • 5 tahun yang lalu
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Seno Tri Sulistiyono

TRIBUN-VIDEO.COM, JAKARTA - Mengawali kegiatan pada hari ini, Presiden Joko Widodo (Jokowi) blusukan ke Pasar Minggu, Jakarta Timur, Jumat (22/2/2019).

Pantauan dilokasi, Jokowi yang mengenakan kemeja putih lengan panjang tiba di Pasar Minggu sekitar pukul 08.04 WIB dan langsung masuk ke lokasi penjualan bahan-bahan pokok.

Kehadiran presiden, disambut cerita oleh para pedagang maupun masyarakat yang sedang berbelanja. Hal itu terlihat, dari perilaku mereka yang mencoba berusaha bersalaman maupun berfoto dengan Jokowi.

Satu per satu, Jokowi pun meladeni permintaan foto maupun berjabat tangan, disela-sela dirinya bertanya harga sembako ke pedagang.

Saat blusukan ke Pasar Minggu, Jokowi juga berbelanja aneka komoditas seperti dua ekor ayam, jeruk peras dua kilo gram, ikan gabus satu satu kilo gram, dan kedondong empat kilo gram.

Setelah memantau harga sembako, sekitar pukul 08.20 WIB, Jokowi meninggalkan Pasar Minggu untuk menuju ke agenda penyerahan sertipikat tanah untuk rakyat di Gelanggang Remaja Pasar Minggu, Jakarta. (*)

Dianjurkan