RSUD Penuh, Pasien Gizi Buruk Dirawat di Garasi Ambulans

  • 6 tahun yang lalu
Hingga Selasa (23/1) pagi ini, jumlah balita yang dirawat di RSUD Agats, Kabupaten Asmat, Papua, maupun di aula gereja bertambah.

Akibatnya, sebagian pasien bahkan dirawat di garasi mobil ambulans rumah sakit.

Jumlah keseluruhan balita yang dirawat kini mencapai 92 orang. Pasien terakhir yang dirawat merupakan 6 balita gizi buruk dan 2 pasien campak yang dievakuasi dari distrik Jetsy.

Kini, terdapat 45 balita yang dirawat akibat gizi buruk dan campak di RSUD Agats. Sementara, di aula gereja ada 47 balita gizi buruk yang dirawat.