Capres Ganjar Pranowo Angkat Bicara soal Penganiayaan Relawan Ganjar-Mahfud di Boyolali!

  • 5 bulan yang lalu
KOMPAS.TV - Calon Presiden nomor urut 3, Ganjar Pranowo, merespons tindakan anggota TNI yang menganiaya Relawan Ganjar di boyolali.

Selain di Boyolali, penyerangan terhadap relawan Ganjar juga terjadi di Klaten dan Yogyakarta.

Empat orang luka dan satu meninggal dunia.

Sebelumnya, Komandan Kodim 0724 Boyolali, Letkol Infanteri Wiwieko Wulang Widodo membenarkan 15 anggota TNI Raider 408 SBH, mengeroyok relawan dan simpatisan Capres nomor urut 3, Ganjar Pranowo.

Anggota TNI tersebut kini diperiksa Denpom IV Surakarta.

Rekaman kamera pemantau ini viral di sejumlah media sosial; merekam anggota TNI yang mencegat dan menganiaya relawan Capres-Cawapres nomor urut 3, Ganjar Pranowo-Mahfud MD.

Baca Juga Komandan Kodim 0724 Boyolli Benarkan 15 Anggota TNI Cegat dan Aniaya Relawan Ganjar-Mahfud! di https://www.kompas.tv/video/473392/komandan-kodim-0724-boyolli-benarkan-15-anggota-tni-cegat-dan-aniaya-relawan-ganjar-mahfud

#relawanganjar #penganiayaan #ganjarpranowo

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/473394/capres-ganjar-pranowo-angkat-bicara-soal-penganiayaan-relawan-ganjar-mahfud-di-boyolali

Dianjurkan