ALFAZ SYAM, SENIMAN KELAHIRAN SUKABUMI TERPILIH UNTUK BERKOLABORASI DENGAN LAMBORGHINI, DI PERAYAAN 60 TAHUN ANNIVERSARY

  • 9 months ago
Kabar inspiratif, Alfaz Syam Seniman kelahiran Sukabumi terpilih mewakili Indonesia membuat karya seni kolaborasi dengan Brand Mobil Lamborghini dalam rangka Perayaan 60 Tahun Anniversary dari brand mobil asal Italia tersebut.

Kolaborasi Alfaz Syam dan Lamborghini ini menghadirkan penggunaan material daur ulang sampah elektronik lewat ratusan caps keyboard yang disusun rapi menutupi ban Lamborghini.

Alfaz Syam juga menambahkan motif batik ke dalam pattern melingkar untuk memberi sentuhan khas Indonesia.

Saat perayaan nanti, karyanya ini akan bersaing dengan seniman-seniman lain dari berbagai negara.

Jika terpilih, karya Alfaz yang diberi nama "UNSTOPPABLE ROUND" ini akan disimpan di Lamborghini Museum, Sant'Agata Bolognese BO, Italia.

Alfaz Syam yang dikenal lewat akun instagramnya @skatesuckers merupakan pemuda kelahiran Sukabumi yang kini tinggal di Bogor.

Ia dikenal karena berbagai karya dan kreasinya yang memanfaatkan keyboard bekas menjadi produk fashion, mulai dari kacamata, topi, sandal, helm, sarung tangan bahkan hingga bra.

Produk yang diciptakannya ini bertujuan mendorong industri fashion yang bisa memberikan dampak lebih baik bagi kelestarian bumi.
.
CC: @lamborghinijkt | @skatesuckers | @buttonetwork
.
#sukabumi #kotasukabumi #kabsukabumi #kabupatensukabumi #kabarsukabumi #kamikabarbaik #kabarbaik #infosukabumi #seniman #senimanindonesia #senimansukabumi #fashion #lamborghini #lamborghinijakarta #alfazsyam

sukabumi, kabupaten sukabumi, kota sukabumi, informasi sukabumi, info sukabumi, wisata sukabumi, kuliner sukabumi, sukabumi kuliner, kab sukabumi, kabar sukabumi, kabar baik, kabar baik sukabumi

Recommended