Biksu yang Jalan Kaki dari Thailand ke Borobudur Terharu dengan Ramahnya Warga Indonesia

  • tahun lalu
INDRAMAYU, KOMPAS.TV - Biksu yang jalan kaki dari Thailand ke Borobudur terharu dengan ramahnya warga Indonesia.

Warga pantai utara Kabupaten Indramayu membuat haru para biksu lintas negara yang melakukan Thudong yakni jalan kaki ribuan kilometer dari Thailand menuju Candi Borobudur di Magelang, Jawa Tengah.

Mereka tidak menyangka dengan sambutan warga setempat, warga memberikan semangat dan makanan maupun minuman secara gratis kepada para biksu yang melintas dan singgah.

Aksi dari warga tersebut membuat sebanyak 32 biksu lintas negara tersebut terharu, sebelumnya sebanyak 40 biksu ikut dalam ritual Thudongini.

Namun jumlahnya berkurang menjadi 32 karena beberapa perwakilan negara mengundurkan diri,

Perjalanan para biksu tersebut bertujuan untuk merayakan Hari Raya Waisak di Candi Borobudur yang ada di Magelang, Jawa Tengah, pada bulan Juni di tahun 2023 ini.

Baca Juga Babakan Siliwangi Paru-Paru Kota Bandung, Bagaimana Kondisinya Saat Ini? di https://www.kompas.tv/article/407633/babakan-siliwangi-paru-paru-kota-bandung-bagaimana-kondisinya-saat-ini

Editor Video & Grafis: Joshua Victor

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/407641/biksu-yang-jalan-kaki-dari-thailand-ke-borobudur-terharu-dengan-ramahnya-warga-indonesia

Dianjurkan