Tembok Roboh, 1 Orang Tewas Tertimpa Reruntuhan

  • tahun lalu
KLATEN, KOMPAS.TV - Kecelakaan kerja terjadi di Desa Tegalrejo, Ceper, Klaten, Jawa Tengah. Korban tewas bernama Rohmad Nugroho (45 tahun), warga Troketon, Pedan, Klaten. Sementara itu, korban yang terluka di bagian tangan dan punggung yaitu Sugeng (40 tahun), warga Jatinom, Klaten.

Menurut keterangan Sugeng, ia dan Rohmad sudah 1 minggu merenovasi rumah saudara ipar mereka, Asrori.

Namun pada Jumat (16/12/2022) siang sekitar pukul 10.30 WIB, tiba-tiba tembok milik tetangganya roboh dan menimpa Rohmad hingga meninggal di tempat.

"Saat kejadian korban tidak berteriak langsung diam, saya panik kemudian warga mulai berdatangan," kata Sugeng.

Tim gabungan dari SAR Klaten, Damkar, TNI-Polri, dan para relawan melakukan evakuasi selama 2 jam. Usai dievakuasi. jasad korban langsung dibawa ke rumah duka.

"Korban Rohmad saat itu sedang merenovasi rumah saat itu beliau ada di dapur posisi jongkok. Kemudian, ada tembok milik seseorang roboh menimpa dapur dan mengenai kepalanya hingga meninggal di tempat," kata AKP Aris Joko Narimo, Kapolsek Ceper.

Tembok yang roboh tersebut adalah bekas pabrik yang sudah tidak dipakai. Tinggi tembok 6 meter, lebar 30 meter, dan menimpa 2 rumah warga yang ada di sekitarnya.

#tembokroboh #klaten #kecelakaankerja

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/359073/tembok-roboh-1-orang-tewas-tertimpa-reruntuhan

Dianjurkan