Sistem Peringatan Dini Bencana di Televisi Digital

  • 2 tahun yang lalu
Mojokerto, KompasTV Jawa Timur - Perpindahan siaran televisi analog ke digital, yang akan dimulai pada akhir bulan April ini, tak hanya memberikan gambar bersih, dan suara jernih. Namun, Pemerintah juga merancang sistem peringatan dini bencana, yang akan disiarkan melalui televisi digital.

Tanggal 30 April ini, akan menjadi tonggak sejarah berhentinya siaran televisi analog, ke siaran televisi digital. Perpindahan siaran televisi ini, membawa perubahan pada kualitas gambar, maupun suara yang lebih bersih dan jernih.

Tak hanya itu, pemerintah juga telah merancang sistem peringatan dini bencana, yang dipasang di perangkat televisi digital maupun Set Top Box atau STB. Pemerintah telah menetapkan aturan standar yang harus dimiliki televisi digital maupun STB, yakni terpasang alat untuk menerima sinyal peringatan dini bencana.

Jika kode pos telah diketik dan dipilih, maka sistem akan otomatis mendeteksi wilayah yang anda ketikkan. Peringatan dini akan muncul di televisi anda, jika di sekitar wilayah sesuai kode pos anda, terjadi bencana alam.



#peringatan #bencana #mojokerto #kominfo #siarandigital #jawatimur

Media Sosial Kompas Tv Jawa Timur :

Facebook https:.www.facebook.com,kompastvjawatimur

Instagram :https:.www.instagram.com,kompastvjatim

Twitter :https:.twitter.com,kompastvjatim

Tiktok : https:.www.tiktok.com,@kompastvjatim

Artikel ini bisa dilihat di : https://jatim.kompas.tv/article/284652/sistem-peringatan-dini-bencana-di-televisi-digital

Dianjurkan