Korban Tewas Akibat Minimarket Ambruk Bertambah Jadi 5 Orang

  • 2 tahun yang lalu
KOMPAS.TV - Polisi telah memeriksa 4 orang saksi terkait runtuhnya bangunan minimarket tiga lantai di Kabupaten Banjar, Kalimantan Selatan.

4 orang saksi yang diperiksa yaitu, 2 orang merupakan manajemen, serta 2 orang dari saksi korban. Namun polisi belum bisa menyimpulkan penyebab pasti runtuhnya bangunan.

Pemeriksaan penyebab runtuhnya bangunan akan mendatangkan tim Labfor Jawa Timur serta Reskrim Polda Kalsel.

Baca Juga Detik-detik Evakuasi Korban Terakhir Minimarket Ambruk di Gambut Kalsel di https://www.kompas.tv/article/281258/detik-detik-evakuasi-korban-terakhir-minimarket-ambruk-di-gambut-kalsel

Sementara itu, satu korban tertimbun bangunan minimarket runtuh yang ditemukan pagi tadi dinyatakan meninggal dunia di RSI Sultan Agung Selasa siang setelah mendapat perawatan selama kurang lebih 6 jam.

Korban baru ditemukan pagi hari dengan keadaan lemas dan mengenakan gips di bagian leher, saat ini RSI Sultan Agung masih merawat 3 korban lainnya.

Total, korban meninggal dalam peristiwa ini sebanyak 5 orang dan yang mengalami luka 9 orang.

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/281504/korban-tewas-akibat-minimarket-ambruk-bertambah-jadi-5-orang

Dianjurkan