Digaji Rp102 Miliar, Franck Kessie Sepakat Gabung Barcelona

  • 2 years ago
Franck Kessie hampir dipastikan bergabung dengan Barcelona pada musim depan. Hal tersebut dilansir dari unggahan twitter jurnalis kenamaan Italia Fabrizio Romano.

Gelandang berpaspor Pantai Gading itu, diikat kontrak Barcelona selama empat tahun dan dikabarkan akan mendapat gaji 6,5 juta euro atau setara Rp102 miliar.

Masa bakti Kessie di AC Milan berakhir pada Juni tahun ini. Negosiasi perpanjangan kontrak pun menemui jalan buntu yang membuat sang pemain memilih melanjutkan petualangannya di Spanyol.

------------

Penulis : Febry Rachadi
VE: FG

Recommended