Fire Question: JIKA PANDJI JADI ATTA HALILINTAR

  • 3 years ago
Hadirkan Ghibah Live, Ini Keseruan Local Stand Up Day 2019

Kalian yang menghabiskan waktu sehari-hari dengan kerja, kuliah, sekolah pastinya butuh hiburan dong? Jangan khawatir, kamu bisa melepaskan penat dan tertawa ngakak di acara Local Stand Up Day yang kembali hadir di tahun 2019 pada 15 dan 16 Maret mendatang di Ballroom Kuningan City. Tentunya acara ini semakin meriah dengan penampilan banyak komika ternama tanah air.

Nama-nama populer seperti Ernest Prakasa, Ge Pamungkas, Arafah hingga Uus akan tampil menghibur para pengunjung. Berbeda dari festival lainnya, kira-kira apa saja sih yang bisa disaksikan oleh pengunjung nantinya? IDN Times berbincang langsung bareng dua komika senior Pandji Pragiwaksono dan Gilang Bhaskara mengenai Local Stand Up Day 2019. Yuk simak!

Local Stand Up menjadi ajang pertemuan komika dari berbagai daerah

Gilang Bhaskara menjelaskan Local Stand Up Day merupakan festival yang mempertemukan teman-teman komika gak cuma dari Jakarta tapi dari kota-kota lain di venue yang spesial. Akan tampil sebagai salah satu line up di Local Stand Up Day, Gilang mengaku lebih suka menyiapkan materi saat sudah mepet. "Untuk persiapan gak tentu sih karena bisa lama, kalau gue biasanya semakin mepet semakin nyambung," ujar Gilang.

Hal tersebut disetujui oleh Pandji, menurutnya Gilang merupakan sosok komika yang meski tidak tahu ingin membawa materi apa namun selalu tampil lucu saat sudah di atas panggung.


===================================================
Baca selengkapnya di sini:
https://www.idntimes.com/hype/entertainment/ramadani-barus/hadirkan-ghibah-live-ini-keseruan-local-stand-up-day?utm_source=youtube&utm_medium=youtube&utm_campaign=youtube

===================================================
Subscribe: https://www.youtube.com/c/IDNTimes
===================================================

Temukan informasi menarik lainnya di:

https://idntimes.com
https://www.facebook.com/idntimes/
https://instagram.com/idntimes
https://twitter.com/idntimes

===================================================