Kasus Aktif Covid-19 Kembali Ditemukan di Sumenep Setelah 2 Bulan Tidak Ada

  • 3 tahun yang lalu
SUMENEP, KOMPAS.TV - 5 tenaga kesehatan rumah sakit rujukan Covid-19 dan Direktur Kantor Bpjs Kesehatan di Kabupaten Sumenep Jawa Timur terkonfirmasi positif corona. Kasus baru itu ditemukan setelah 2 bulan tidak ada kasus baru di kabupaten setempat.

5 tenaga kesehatan yang dinyatakan positif Covid-19, yakni 4 laki-laki dan 1 orang perempuan. Mereka bertugas di rumah sakit rujukan Covid-19, yakni RSUD dr. Mohammad Anwar Sumenep. Keempat tenaga medis dirawat intensif di rumah sakit setempat, sedangkan satu nakes lainnya isolasi mandiri, karena tidak bergejala.

Humas RSUD dr. Moh. Anwar Sumenep, Arman Endika Putra mengatakan kasus itu merupakan yang pertama kali setelah 2 bulan lebih tidak ada kasus baru Covid-19 di Kabupaten Sumenep. Diduga kuat para nakes tertular Covid-19 saat lepas tugas di rumah sakit.

Disaat bersamaan, Direktur Kantor BPJS Kesehatan Kabupaten Sumenep juga terkonfirmasi positif Covid-19. untuk menghindari penularan, kantor BPJS kesehatan setempat ditutup untuk dilakukan sterilisasi dengan penyemprotan disinfektan.

Sekretaris II Satgas Covid-19 Kabupaten, Abd. Rahman Riady mengatakan bahwa penutupan dilakukan selama 3 hari ke depan, yakni mulai tanggal 3 hingga 5 Juni 2021 dan akan dibuka kembali 7 Juni. Direktur BPJS Kesehatan kini melakukan isolasi mandiri dan dalam pengawasan tim medis.

Satgas Covid-19 Kabupaten menambahkan kasus Covid-19 naik signifikan, setelah sembilan minggu tidak ada kasus baru di Sumenep. Warga pun diminta untuk tetap mematuhi protokol kesehatan guna memutus penyebaran Covid-19.


#TenagaKesehatan #BPJSKesehatan #KasusAktifCovid-19 #Sumenep

Dianjurkan