Cara Mudah Membuat Cake Dessert Box Dijamin Enak

  • 4 tahun yang lalu
JAKARTA, KOMPAS.TV Wah kalau sekarang ini yang menjadi tren adalah makan dessert box. Dengan segala kreatifitas dan rasa yang enak saat ini bisa kita santap.

Tak hanya rasanya yang beragam, ternyata harga dari dessert box pun juga beragam .

Tapi, kali ini kita tidak akan membahas variasi harga dari dessert box. Tapi, sekarang kita akan membuat cake dessert box tanpa menggunakan oven.

- 250 gram oreo

- 180 gram keju cheddar

- 3 sdm mentega

- 4 sdm tepung maizena

- 250 gram SKM

- 250 ml UHT

- Air

Kalau bahannya sudah siap, saatnya kita membuat dessert box yang sangat mudah.

Cara membuat dessert cake adalah sebagai berikut.

- Haluskan oreo menggunakan blender

- Cairkan mentega pada teflon panas

- Tuangkan oreo yang sudah dihaluskan dan mentega yang sudah dicairkan pada 1 wadah

- Aduk kedua bahan tersebut

- Tuangkan UHT, SKM, dan keju pada teflon

- Aduk ketiga bahan pada teflon hingga larut

- Campurkan tepung meizena dan air pada wadah kecil

- Tuangkan campuran tepung maizena pada teflon, aduk hingga mengental

- Tuangkan cake oreo ke dalam box

- Tuangkan krim keju di atas oreo

- Lakukan dua tahap tersebut berulang

- Tambahkan keju parut dan oreo sebagai topping

- Kamu dapat mengganti topping sesuai seleramu.

Dessert box tanpa oven siap kamu santap!