Anggota TNI Dikeroyok Pengendara Motor di Sumedang, Ini Penyebabnya

  • 4 tahun yang lalu
SUMEDANG, KOMPAS.TV - Video pengeroyokan seorang anggota TNI oleh sekelompok orang tak dikenal di Sumedang, Jawa Barat, viral di media sosial.

Peristiwa itu dibenarkan oleh Komandan Sub Denpom Sumedang, Kapten CPM Budiyanto.

"Memang itu anggota TNI yang terjadi laka lalin. Setelah itu kita sebagai polisi militer kita olah TKP dan bawa korban juga ke RSUD Slamet, setelah itu untuk kendaraan juga kita amankan ke Sub Denpom," kata Kapten CPM Budiyanto, Minggu (8/11/2020).

Peristiwa pengeroyokan sejumlah orang terhadap anggota TNI terjadi di kawasan Cadas Pangeran, Desa Ciherang.

Menurut keterangan Budiyanto, peristiwa ini berawal dari anggota TNI satuan Yonif Rider 301 Sumedang berinisial MA menyerempet pengendara motor saat mengendarai mobilnya.

Setelah itu, anggota TNI tersebut dihadang oleh sekelompok orang menggunakan tiga sepeda motor dan langsung mengeroyok dirinya.

Atas kejadian tersebut, prajurit TNI tersebut membuat laporan ke Polres Sumedang.

Pihak Sub Denpom Sumedang kini menunggu proses penyelidikan dari polisi.

"Kita sudah mendapatkan surat dari unit laka dari polres, nanti kami tindaklanjuti," lanjut Budiyanto.

Dianjurkan