Melihat Benda Bersejarah dengan Tampilan 3D di Museum SMB II Palembang

  • 4 tahun yang lalu
PALEMBANG, KOMPAS.TV - Ada yang berbeda saat berkunjung ke Museum Sultan Mahmud Badaruddin II Palembang.

Museum yang berdiri sejak 1823 ini hadir dengan teknologi augmented reality. Melalui teknologi ini, pengunjung yang datang dapat melihat secara detail gambar benda-benda bersejarah serta tulisan dengan tampilan 3D melalui smartphone.

Caranya, pengunjung hanya meng-install dan membuka aplikasi Sultan Mahmud Badaruddin II Palembang. Setelahnya, klik start dan dekatkan layar smartphone pada barcode. Anda dapat menggunakan jari di belakang layar untuk menentukan pilihan setiap benda koleksi.

Di museum Sultan Mahmud Badaruddin II Palemban, terdapat beberapa koleksi sejarah seperti peralatan perang tradisional, prasasti, pakaian adat, dan lainnya.

Teknologi ini hadir sejak 2019 dan masih dalam pengembangan oleh pihak pengelola untuk menarik minat masyarakat berkunjung.

Untuk jam buka, museum ini dibuka setiap hari dengan harga tiket masuk yang relatif murah. Bagi pelajar atau mahasiswa, dikenakan Rp2.000,00 hingga Rp5.000,00. Sementara, untuk masyarakat umum dikenakan biaya Rp20.000,00.

#MusuemSMB #Palembang #SultanMahmud

Dianjurkan