Tim Gabungan Disperindagkop Ciamis Sidak Makanan Berformalin

  • 5 tahun yang lalu
Metrotvnews.com, Ciamis: Tim gabungan Dinas Perdagangan Perindustrian Koperasi (Disperindagkop), Dinas Peternakan, Dinas Kesehatan, dan Satpol PP Kabupaten Ciamis melakukan inspeksi mendadak (sidak) ke pasar tradisional dan swalayan di Ciamis, Jawa Barat, Jumat (27/6/2014). Dalam sidak tersebut petugas menyita puluhan jenis makanan olahan yang mengandung zat berbahaya formalin dari sejumlah kios pasar dan swalayan. Kegiatan ini gencar dilakukan mendekati bulan suci Ramadan untuk memberikan kenyamanan dan kesehatan bagi para konsumen.