Tradisi Sarungan Telah Menjadi Identitas K.H. Ma'ruf Amin

  • 5 tahun yang lalu
Laporan Wartawan Tribunnews, Lendy Ramadhan

TRIBUN-VIDEO.COM, JAKARTA - Tradisi sarungan telah menjadi identitas K.H. Ma'ruf Amin sejak dinobatkan sebagai Rais Aam Nahdatul Ulama (NU).

Hal tersebut dinyatakan putra Ma'ruf Amin, Gus Syauqi saat bersilaturahmi dengan awak redaksi Tribunnews di Jalan Palmerah Selatan, Jakarta Pusat, Kamis (7/2/2019).

Gus Syauqi mengaku, ayahnya itu tidak pernah lagi mengenakan celana sejak menduduki jabatan Rais Aam NU.

"Semenjak Rais Aam, bapak sudah memutuskan makai sarung. Pakaiannya sudah kelihatan ngga pernah pakai celana. Jadi memang sudah menjadi identitas beliau, kalau mau gaya juga makai sarung juga," kata Gus Syauqi.

Sebagaimana diketahui, calon wakil presiden nomor urut 02, selalu mengenakan sarung tiap tampil di hadapan publik.

Dianjurkan